Operator Kalurahan Ikuti Sosialisasi dan Bimtek Pengelolaan DTKS
Susilowati 27 Februari 2025 14:39:38 WIB
Giripanggung (desagiripanggung.gunungkidulkab.go.id) - Operator Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) dari Kalurahan Giripanggung turut serta dalam kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang diselenggarakan oleh Dinas Sosial PPPA Kabupaten Gunungkidul pada Selasa, 25 Februari 2025.
Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Welas Asih Dinsos PPPA Gunungkidul. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta keterampilan operator dalam mengelola data DTKS melalui sistem SIKS-NG Online.
DTKS merupakan data acuan utama program perlindungan sosial yang mencakup berbagai bentuk bentuk bantuan pemerintah. Oleh karena itu, keakuratan dan validitas data sangat penting untuk memastikan bahwa bantuan sosial tepat sasaran. Melalui kegiatan ini, para operator mendapatkan pemahaman mendalam mengenai mekanisme pemutakhiran data serta penggunaan sistem yang lebih efektif. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan operator Kalurahan Giripanggung dapat mengoptimalkan perannya dalam memastikan kelancaran pengelolaan DTKS di wilayahnya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Dinas Kebudayaan Gunungkidul Survei Temuan Menhir Diduga Cagar Budaya di Watu Lare, Giripanggung
- Hari ke-42 Penyaluran PMT, Kalurahan Giripanggung Salurkan Menu Bergizi Langsung ke Rumah Balita
- Kalurahan Giripanggung Ikuti Launching Gerakan Orangtua Asuh Cegah Stunting di Sumberwungu
- Penegasan Batas Kalurahan Hari Kedua, Setda Gunungkidul Hadir di Giripanggung
- Hari ke-41, Kalurahan Giripanggung Salurkan PMT untuk Balita Risiko Stunting
- Setda Gunungkidul Laksanakan Penegasan Batas Kalurahan di Giripanggung
- BPS Gunungkidul Gelar Pelatihan Petugas Pemetaan SE2026
Survei Kepuasan Masyarakat
Survey Kepuasan Pengunjung
Layanan Pengaduan
Cek Data Pribadi
Silahkan Lihat data anda